Pekerjaan di minimarket banyak dicari oleh sebagian orang karena ingin mendapatkan penghasilan. Salah satu minimarket yang terkenal adalah Alfamart. Lowongan di Alfamart sering dibuka. Lalu, bagaimana cara melamar kerja di Alfamart?
Alfamart banyak membuka lowongan pekerjaan untuk berbagai posisi seperti Management Trainee, IT, Programmer, sekretaris, crew store, sampai dengan kasir. Jenjang karir di Alfamart terbilang bagus sehingga banyak orang yang tertarik untuk melamar kesana.
Daftar Isi
Tips Melamar Kerja di Alfamart
Alfamart menyediakan banyak peluang kerja. Namun, Anda perlu memikirkan posisi apa yang tepat untuk dipilih. Selain itu, pikirkan juga beberapa tips yang membantu Anda lebih mudah melamar di Alfamart.
Ada dua cara melamar kerja di Alfamart, yaitu secara online maupun offline. Cara online menjadi langkah mudah untuk melamar. Ketahui tipsnya berikut ini agar menemukan lowongan kerja Alfamart yang relevan.
1. Mencari Informasi Lowongan Pekerjaan
Tips pertama yang perlu dilakukan adalah mencari informasi pekerjaan di tempat yang percaya. Kamu bisa mencarinya melalui website dan cari satu persatu posisi dan syarat yang menyertainya.
Namun, untuk lebih memudahkan calon pelamar, lebih baik untuk mencarinya di pelangifortunaglobal.com. Melalui situs tersebut Anda bisa menemukan berbagai lowongan yang diinginkan serta syarat lengkapnya.
Informasi tersebut dapat membantu untuk memahami posisi yang diinginkan. Contohnya adalah posisi staff diriver punya kualifikasi harus bisa mengantarkan barang ke gudang dengan baik. Oleh sebab itu, diperlukan keterampilan pandai mengemudi.
Jadi, apabila Anda tidak bisa mengemudi mobil maka jangan memilih pekerjaan tersebut. Pilihlah posisi lamaran Alfamart sesuai dengan kemampuan yang dimiliki agar kesempatan diterima menjadi lebih besar.
2. Cek Posisi yang Ditawarkan
Tips berikutnya yang dapat dilakukan adalah melihat posisi yang ditawarkan. Banyak lamaran kerja di Alfamart yang tersedia. Namun, penting memastikan apakah posisi tersebut sesuai atau tidak dengan kemampuan.
Untuk itu, selain mencari informasi yang tepat, Anda perlu mengidentifikasi posisi yang diberikan oleh Alfamart. Umumnya, posisi yang mainstream diberikan adalah kasir, pramuniaga, dan pergudangan.
Penting juga untuk mengetahui update dari lowongan pekerjaan tersebut. Hal ini karena banyak lowongan kerja yang sudah kadaluarsa karena masa waktunya sudah lama.
Untuk itu, pastikan kapan perilisan waktunya agar dapat memprediksi apakah masih berlaku atau tidak. Jika perlu, Anda bisa melakukan langkah lanjutan untuk bertanya kepada CS dari Alfamart secara langsung atau melalui media online.
3. Mencari Informasi Lowongan Pekerjaan Melalui Online
Untuk mencari informasi lowongan pekerjaan secara umum, Anda bisa memanfaatkan mesin pencarian seperti Google Chrome atau Mozilla Firefox.
Selanjutnya, masukkan kata pencarian “lowongan pekerjaan Alfamart” di kolom yang tersedia. Setelah menekan tombol search, akan keluar artikel berdasarkan kata kunci tersebut. Anda bisa menemukan berbagai macam pilihan lowongan dari berbagai daerah.
Dari website tersebut, Anda perlu mengecek daerah mana lokasi yang ditawarkan sesuai dengan yang diinginkan. Bisa juga dengan langsung mengunjungi website resmi dari Alfamart untuk melihat apakah ada lowongan pekerjaan atau tidak.
Setelah masuk ke websitenya, akan tertulis beberapa persyaratan lengkap untuk melamar posisi tersebut. Anda juga bisa menggunakan website dari pelangifortunaglobal.com untuk mencari informasi yang lengkap tentang lowongan terkini.
Setelah masuk ke websitenya, bisa langsung mendapatkan informasi posisi lowongan, penempatan, kualifikasi, persyaratan, sampai dengan benefitnya.
Cara Melamar Kerja di Alfamart Secara Online
Seperti yang disinggung sebelumnya, cara melamar kerja di Alfamart lewat online terlihat lebih mudah dan cepat dibandingkan offline. Informasi lowongan kerja yang didapatkan juga lebih cepat dan up to date.
Alfamart juga memberikan pelayanan untuk pendaftaran para pelamar melalui website recruitment.alfamartku.co.id. Berikut adalah panduan lengkapnya.
1. Buka Website Recruitment Alfamart
Cara melamar kerja di Alfamart yang pertama adalah mengunjungi situs resmi pendaftaran Alfamart seperti yang sudah dicantumkan di atas. Langkah berikutnya adalah klik Sign Up untuk mendaftar.
2. Isi Form Pengisian Pelamar
Selanjutnya akan muncul tabel-tabel form yang perlu diisi dengan lengkap. Kotak tersebut berisi informasi data pelamar yang utama. Contohnya seperti nama lengkap, tempat tanggal lahir, alamat, no hp, dsb.
3. Klik Submit
Apabila sudah menuliskannya secara lengkap, klik tombol Submit untuk melanjutkan. Tombol Submit ini berfungsi untuk menyimpan semua data yang sudah diisi.
4. Lengkapi Identitas pada Form yang Tersedia
Apabila sudah menyimpan data tersebut, tambahkan juga berkas lainnya untuk menunjukkan keunggulan Anda kepada pihak perekrut dari Alfamart. Informasi yang perlu diberikan seperti riwayat pendidikan yang pernah dijalani.
Apabila melakukan homeschooling maka bisa dituliskan di keterangan tambahan. Selanjutnya, isi kolom keterampilan. Tuliskan skill yang relevan dari posisi yan dilamar. Form lain yang perlu diisi adalah pengalaman kerja, data keluarga, form pernyataan, dsb.
Jika sudah mengisi informasi tambahan tersebut, perlu upload kelengkapan berkas seperti scan persyaratan yang diperlukan. Cara ini lebih praktis karena tidak perlu mengantarkan berkas tersebut langsung ke kantor Alfamart.
Selain itu, ini juga less paper karena tidak perlu mencetaknya. Anda tinggal mengunggah ke laman yang sudah tersedia. Terakhir, tambahkan juga sosial media yang Anda miliki.
Cara Melamar Kerja di Alfamart Secara Offline
Setelah mengetahui tips di atas, Anda juga bisa mengirim lamaran secara offline. Cara daftar kerja di Alfamart secara offline dilakukan dengan mengirimkan berkas surat lamaran kerja dan berkas persyaratan ke kantor Alfamart baik itu langsung maupun menggunakan kantor pos.
Adapun beberapa hal yang perlu dipersiapkan untuk melamar pekerjaan umumnya adalah sebagai berikut:
- Surat lamaran kerja.
- Daftar Riwayat Hidup (CV).
- Pas foto terbaru 3×4 dan 4×6 dengan jumlah 3 lembar.
- Fotocopy KTP.
- Fotocopy SKCK.
- Fotocopy ijazah dan transkrip nilai.
- Fotocopy kartu kuning atau tanda pencari kerja.
- Surat keterangan sehat dari dokter.
Tidak hanya menerima persyaratan administrasi atau berkas saja, Anda juga perlu menyiapkan syarat lain yang berhubungan dengan fisik. Hal ini terkadang menjadi syarat untuk beberapa posisi tertentu seperti kasir dan pramuniaga.
Adapun beberapa ketentuan lainnya yaitu sebagai berikut
- Pria atau wanita
- Sehat jasmani dan rohani
- Tidak bertato dan bertindik
- Umur maksimal 25 tahun
- Tinggi badan bebas
- Usia minimal 18 tahun
- Lulusan SMA
Apabila sudah melengkapi semua berkas dan ketentuan yang diberikan, Anda dapat mengirimkan lamaran tersebut langsung ke kantornya. Jika tidak bisa, bisa mengirimkannya melalui kantor pos ke alamat kantor Alfamart.
Cara offline cocok digunakan terutama bagi Anda yang memiliki rumah yang dekat dengan kantor Alfamart. Namun, bagi yang tinggal jauh dari kantor sebaiknya lebih mudah menggunakan online.
Kelemahan dari cara offline yaitu harus repot-repot pergi ke luar rumah. Selain itu, ini tidak praktis karena bisa membuang waktu lebih banyak dalam pengiriman lamaran. Jalan yang paling cepat dalam cara melamar kerja di Alfamart adalah lewat online. Ini memudahkan pelamar untuk cepat mengetahui posisi apa yang kosong dan segera melamar pekerjaan impian tersebut.